Home / Umum / Pelatihan Kepenulisan KTI Meningkatkan Kreativitas Mahasiswa Matematika UIN Walisongo Semarang

Pelatihan Kepenulisan KTI Meningkatkan Kreativitas Mahasiswa Matematika UIN Walisongo Semarang

Minggu, 12 Juni 2022, Prodi Pendidikan Matematika berkerja sama dengan HMJ Matematika UIN Walisongo Semarang berhasil menyelenggarakan Pelatihan Kepenulisan Karya Tulis Ilmiah (KTI) yang bertujuan meningkatkan kualitas kepenulisan mahasiswa matematika dan prodi pendidikan matematika. Acara yang berlangsung secara virtual melalui platform Zoom ini dihadiri oleh 52 peserta, melibatkan moderator Septianah dan pemateri utama Dr.(c). Muhammad Abdurrahman Rois, S.Mat, M.Mat.

Kegiatan ini meraih sukses tidak hanya dari segi materi dan partisipasi peserta, tetapi juga mendapatkan apresiasi dari Ibu Yulia Romadiastri, S.Si., M.Sc. selaku Ketua Jurusan Matematika. Dalam sambutannya, Ibu Yulia menyampaikan rasa syukur dan kebanggaannya terhadap antusiasme mahasiswa dalam mengikuti pelatihan ini.

“Saya merasa bangga melihat semangat dan antusiasme teman-teman mahasiswa dalam mengikuti pelatihan ini. Kegiatan seperti ini sangat penting untuk meningkatkan kemampuan akademis dan kreativitas mahasiswa di bidang penulisan ilmiah,” ungkap Ibu Yulia Romadiastri.

Beliau juga menekankan pentingnya penulisan karya tulis ilmiah sebagai salah satu wujud kontribusi mahasiswa dalam mengembangkan ilmu pengetahuan, khususnya dalam bidang matematika. “Karya tulis ilmiah adalah wadah untuk menuangkan ide dan pemikiran kritis mahasiswa. Semoga pelatihan ini dapat menjadi motivasi untuk terus berkarya dan berkontribusi dalam pengembangan ilmu matematika,” tambahnya.

Sambutan dari Ibu Yulia Romadiastri memberikan semangat tambahan bagi peserta pelatihan. Beliau menekankan peran penting mahasiswa dalam menghasilkan karya tulis ilmiah yang bermutu dan dapat menjadi kontribusi nyata dalam pengembangan ilmu pengetahuan. Dengan adanya dukungan dari pimpinan jurusan, diharapkan mahasiswa semakin termotivasi untuk terus berprestasi di bidang akademis. Pelatihan Kepenulisan KTI ini diharapkan menjadi langkah awal menuju pencapaian kualitas penulisan ilmiah yang lebih baik di kalangan mahasiswa matematika UIN Walisongo Semarang.

About Admin Prodi Pendidikan Matematika || UIN Walisongo Semarang

Check Also

Bencmarking UIN Walisongo Semarang dan UIN Maulana Malik Ibrahim Malang

Malang Indonesia — Fakultas Sains dan Teknologi, UIN Walisongo Semarang mengadakan bencmarking ke UIN Maulana Malik Ibrahim …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *